Kamis, 29 April 2021

Kelompok Wanita Tani Karya Bersama Pekon Kagungan Cegah Stunting dengan KESURGA


PORTALTANGGAMUS.COM, KOTIM - Kota Agung Timur adalah salah satu dari 9 kecamatan di Kabupaten Tanggamus yang menjadi lokasi khusus (Lokus) stunting. Di kecamatan Kota Agung Timur terdapat 5 pekon yang masuk desa lokus stunting yaitu Kagungan, Karta, Sukabanjar, Mulang Maya dan Tanjung Anom. 

Pekon Kagungan menjadi pekon dengan angka stunting tertinggi yang ada di Kecamatan Kota Agung Timur. Stunting sendiri merupakan suatu kondisi dimana terjadinya gangguan pertumbuhan tumbuh kembang pada tubuh yang disebabkan kurangnya asupan gizi. 

Dalam menyikapi hal tersebut, PT. Tirta Investama Aqua Danone dan Yayasan Konservasi Way Seputih (YKWS) pada hari Kamis (29/04/2021) melakukan kegiatan Distribusi bantuan bahan dan benih sayuran untuk Pembuatan Demplot 'KESURGA' (Kebun Sayur, Buah, Tanaman Obat Keluarga) di Pekon Kagungan dengan Kelompok Wanita Tani (KWT) Karya Bersama. 


Kegiatan ini dihadiri Sekretaris Kecamatan Alpandi, Perwakilan Pekon Kagungan Adi dan Sukron. PPL Fajaruddin, May Syaroh, Rani staf lapangan IPDMIP serta Koordinator Program YKWS Deden Ariston, Staf YKWS Asa Izati dan Alfiansyah.  

Kegiatan ini  bertujuan untuk berfokus pada pencegahan dan penurunan angka stunting di Pekon Kagungan melalui ketahanan pangan serta memberikan edukasi kepada anggota KWT agar kreatif, aktif dan produktif. Berlokasi di kediaman Ketua KWT Ibu Maryani, acara ini dihadiri oleh anggota KWT Karya Bersama sebanyak 18 orang.

Koordinator Program Deden, berharap 'KESURGA' menjadi salah satu solusi dalam pencegahan dan penurunan stunting untuk pemenuhan gizi seimbang pada Balita stunting dan Ibu hamil di Pekon Kagungan karena pencegahan stunting dapat dimulai sejak 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK).


Hal ini juga disampaikan oleh Sekretaris Kecamatan Alpandi, "'KESURGA' bersama KWT Karya Bersama dapat turut serta berkontribusi dalam pencegahan stunting. Mengingat salah satu program yang sedang difokuskan oleh Bupati Tanggamus yaitu menurunkan kasus stunting". 

Selain itu Fajar, PPL Kota Agung Timur sangat berterimakasih kepada YKWS dan PT. Tirta Investama Aqua Danone yang sudah konsisten dalam program 'KESURGA', serta mendukung dalam mewujudkan ketahanan pangan dan pemanfaatan pekarangan untuk sayuran, buah dan tanaman obat sehingga KWT Bersama dapat memenuhi kebutuhan sendiri, meningkatkan ekonomi serta turut serta dalam pemenuhan gizi Ibu Hamil dan Balita terdampak stunting

May Syaroh, selaku Penyuluh Pendamping Pekon Kagungan menyampaikan materi tentang pupuk dan pestisida organik. Pemanfaatan kotoran hewan dan bahan alami untuk bahan pupuk organik dan pestisida nabati, sehingga harapannya KWT Karya Bersama tidak lagi menggunakan Pupuk kimia. 


Setelah pemberian materi, kegiatan dilanjutkan dengan tinjau lokasi-lokasi demplot tanaman sayuran. Maryani Ketua KWT Karya Bersama sangat berterimakasih atas perhatian YKWS dan BPP Kota Agung Timur yang membantu. Semoga ini menjadi pembakar semangat dan produktifitas KWT Karya Bersama Pekon Kagungan, Kota Agung Timur, Kabupaten Tanggamus. (Redaksi) 

Label:

1 Komentar:

Pada Kamis, 13 April, 2023 , Blogger PROxyz mengatakan...

Semoga tani yang sungguh sungguh juga ke surga ya :)

 

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda