Portal Tanggamus Community (PTC) Hadiri Undangan Bhakti Ramadhan Komunitas Timor-er Tanggamus

Pengurus PTC Kolaborasi bersama Komunitas Timor-Er Tanggamus 

Portaltanggamus.com, Gisting - Portal Tanggamus Community (PTC) menghadiri Bhakti Ramadhan 1443 H yang digelar oleh Komunitas Timor-Er Wilayah Tanggamus, di Pekon Landsbaw Kecamatan Gisting, Jum'at (23-04-2022).

Bhakti Ramadhan kali ini adalah yang kedua kali digelar oleh Timor-er wilayah Tanggamus. Dan untuk kali ini Komunitas Timor-Er mengundang Portal Tanggamus Community (PTC) yang dihadiri oleh Rika Alfani Susanti selaku Bendahara Umum dan Amirrudin Rachman selaku salah satu Dewan Pendiri Portal Tanggamus Community (PTC) untuk membagikan santunan kepada anak yatim piatu serta berbagi takjil kepada pengguna jalan yang melintas serta diakhiri dengan berbuka puasa bersama.

Korwil Timor-er Tanggamus Bambang Hermanto mengatakan bahwa, kegiatan ini adalah sebagai bentuk keimanan dan kepedulian kepada anak yatim-piatu serta mempererat tali persaudaraan antara sesama member Komunitas Timor-Er serta komunitas lainnya.

"Sebelum pandemi kami sering melakukan Bhakti Sosial, baik dibulan biasa atau bulan Ramadhan," jelas Korwil Timor-er Tanggamus Bambang Hermanto kepada Tim media Portaltanggamus.

Lebih lanjut Bambang Hermanto mengatakan, Komunitas Timor-er wilayah Tanggamus memiliki jumlah member mencapai 40 orang yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Tanggamus, dan berasal dari berbagai kalangan yang bersekretariat di Kecamatan Gisting tepatnya dipekon Landsbaw.

"Dan untuk kesempatan kali ini, kami mengundang khusus Portal Tanggamus Community (PTC) untuk bersama membagikan santunan kepada anak yatim-piatu serta membagikan takjil bagi pengguna jalan disekitaran Gisting," imbuhnya.

Sementara itu Bendahara Umum Portal Tanggamus Community (PTC) Rika Alfani Susanti yang mewakili ketua menyampaikan rasa terima kasih yang tak terhingga atas penghargaan yang diberikan oleh Komunitas Timor-Er kepada Portal Tanggamus Community (PTC).

"Terima kasih kepada Korwil Timor-er Tanggamus atas undangannya, saya mewakili ketua Portal Tanggamus Community (PTC) Hendrawan Adam berharap semoga kolaborasi antar sesama komunitas ini bisa terus terjalin demi kepentingan masyarakat Kabupaten Tanggamus, " kata Rika yang mewakili Ketua Portal Tanggamus Community (PTC) Hendrawan Adam.

Setelah acara berbagi takjil dan santunan kepada anak yatim-piatu, acara dilanjutkan untuk berbuka bersama dan berfoto bersama. (Tim Redaksi) 

2 Responses to "Portal Tanggamus Community (PTC) Hadiri Undangan Bhakti Ramadhan Komunitas Timor-er Tanggamus"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel