Portal Tanggamus Kembali Berikan Donasi pada Warga Musibah Kebakaran di Pekon Lansbaw Gisting

Penyerahan Donasi oleh Pengurus Portal Tanggamus kepada Keluarga terkena Musibah 
Portaltanggamus.com, Gisting - Komunitas Persatuan Orang Tanggamus Lampung atau lebih dikenal dengan Portal Tanggamus Community (PTC) kembali menggalang Donasi di tiga titik yaitu di Taman wisata Butterfly, Singke dan Lantana guna mambantu Mustolih (40) korban kebakaran di Dusun 1 RT 02/01 Pekon Landbaw kecamatan Gisting, Minggu (15/05/22)

Kegiatan Bantuan yang di Motori oleh Portal Talang Padang, Gunung Alip dan Gisting adalah sebagai bentuk kebersamaan portal Tanggamus dan penyerahan santunan itu sendiri langsung diberikan oleh Sampot Dianto selaku ketua Portal kecamatan Talang Padang mewakili portal Tanggamus Community (PTC).

Sampot Dianto pada kesempatan itu mengatakan, Bahwa bantuan Donasi ini di Galang sebagai bentuk kepedulian portal Tanggamus Community pada keluarga Mustolih (40) yang Rumahnya ludes terbakar akibat konsleting arus pendek yang menyebabkan seluruh harta benda milik korban Mustolih habis terbakar dan viral di media sosial dan grup Portal Tanggamus.

"Kegiatan Bantuan dalam bentuk santunan ini adalah bentuk kebersamaan dan sudah menjadi agenda dari portal Tanggamus dalam bentuk kepedulian terhadap sesama semoga apa yang dilakukan portal Tanggamus dapat menjadi motivasi kepada seluruh anggota Portal Tanggamus dan umumnya masyarakat Tanggamus untuk dapat saling membantu guna meringankan beban keluarga musibah" ujar Sampot Dianto mewakili portal Tanggamus Community.

Seperti diceritakan sebelumnya bahwa telah terjadi Kebakaran menghanguskan rumah Mustolih (40), warga Dusun 1, RT. 002/RW. 001 Pekon Landbaw, Kecamatan Gisting, Tanggamus, pada Sabtu (14/5). Kerugian dalam peristiwa yang terjadi sekitar pukul 11.15 WIB itu ditaksir mencapai Ratusan juta.

penyebab kebakaran diperkirakan akibat korsleting listrik. Peristiwa tersebut kali pertama kali diketahui oleh Siti Rohmani, istri Mustolih yang mendengar ada suara di bagian dapur beruntung tidak ada korban jiwa pada musibah itu dan pihak Damkar menurunkan Armadanya untuk mendinginkan sisa sisa api. (Tim Redaksi) 

0 Response to "Portal Tanggamus Kembali Berikan Donasi pada Warga Musibah Kebakaran di Pekon Lansbaw Gisting"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel